Gaya Remaja

Tips dan Inspirasi Baju Lebaran Remaja 2022

Baju Lebaran Remaja 2022

Hari raya Idul Fitri umumnya identik dengan baju lebaran. Salah satu yang banyak jadi incaran menjelang lebaran adalah baju lebaran remaja perempuan. Karena usianya yang tidak lagi bisa dianggap anak-anak, namun juga belum dapat disamakan dengan wanita dewasa, umumnya pakaian remaja perempuan akan lebih menunjukkan sisi mereka yang masih ceria, energik, dan juga pastinya tidak terlihat tua. Butuh inspirasi baju lebaran remaja 2022? Sebelumnya, ketahui dulu tips dalam memilih baju lebaran untuk remaja perempuan berikut ini.

Tips Memilih Baju Lebaran Remaja Perempuan

Agar dapat menemukan baju lebaran yang tepat, berikut ini adalah beberapa hal yang harus diperhatikan:

Device Pods Emkay

Perhatikan bahan yang dipakai

Baju lebaran umumnya akan digunakan untuk pergi dan juga kumpul silaturahmi dengan keluarga. Karena itulah seharusnya kita memilih bahan baju yang nyaman dan juga mudah menyerap keringat. Bahan-bahan seperti katun, Monalisa dan jetblack bisa jadi pilihan, karena punya karakteristik yang adem dan juga ringan.

Selain itu, pastikan juga bahan baju tidak menerawang dan tidak mudah kusut, agar penampilanmu di hari raya bisa lebih maksimal. Misalnya seperti bahan moscrepe, yang tidak menerawang atau polyester yang anti kusut namun kurang baik dalam menyerap keringat.

Bahan satin pun biasanya dipakai pada baju-baju lebaran, di mana bahan ini akan menampilkan kesan anggun dan mewah. Bahannya pun lembut sehingga nyaman dipakai.

Pilih model dan warna sesuai keinginan

baju lebaran remaja 2022 kekinian

Serupa dari tahun ke tahun, trend baju lebaran 2022 tentunya pun akan bervariasi, mulai dari warna dan model baju. Pilihan warna dan model ini dapat kamu pilih sesuai preferensi. Bila kamu ingin tampil lebih anggun dan feminim, model gamis bisa jadi pilihan.

Kamu pun dapat memilih atasan dan bawahan yang terpisah, agar dapat kamu mix and match sendiri. Kamu pun bisa memakai celana panjang ataupun rok, senyamannya kamu saja.

Sesuaikan dengan postur tubuh

Memilih baju lebaran remaja 2022 yang tepat harus juga memerhatikan postur tubuh si pemakai. Bagi remaja yang punya tubuh cenderung kurus, kamu dapat memilih gamis berpotongan lebar di bagian bawahnya, sehingga dapat menciptakan ilusi agar tubuhmu terlihat lebih berisi. Pilih juga gamis yang punya aksen potongan di bagian pinggangnya untuk memberi kesan tubuh yang lebih jenjang pada remaja yang punya tubuh mungil.

Iklan Backlink

Sedangkan jika tubuhmu cenderung berisi, maka pilih pakaian yang ukurannya pas, namun bukan berarti ketat ya. Kamu juga dapat memilih warna-warna gelap, bila tidak percaya diri dengan warna-warna terang.

Baca Juga: Perancang Busana Muslim Indonesia yang Menginspirasi

Inspirasi Baju Lebaran Remaja 2022

Setelah mengetahui tips di atas, berikut ini adalah beberapa referensi trend baju lebaran 2022 yang bisa jadi pilihanmu:

1. Blouse

anti ribet dengan blouse untuk baju lebaran remaja 2022

Ide baju lebaran yang pertama adalah berupa blouse atau atasan. Kamu dapat memadukan blouse ini dengan celana panjang kulot ataupun rok, yang punya warna senada. Jangan lupa juga untuk menggunakan hijab, tas, dan sandal yang juga punya warna yang matching dengan outfit-mu.

Iklan Hosting

Kalau kamu tipe yang tidak suka ribet, blouse ini bisa jadi solusi untuk tetap tampil cantik, sopan, dan nyaman di hari raya.

2. Midi dress

midi dress cute

Sebagai informasi, midi dress mirip dengan dress atau baju terusan biasanya, namun umumnya midi dress ini punya panjang baju yang tidak sampai ke mata kaki, di mana umumnya punya panjang di atas mata kaki atau sebetis.

Midi dress kekinian yang banyak dipakai para remaja dan anak muda lainnya saat ini biasanya menggunakan aksen ruffles di bagian bahunya, sehingga menambah kesan cute ketika dipakai.

Device Pods Emkay

3. Gamis silk

gamis silk untuk baju lebaran remaja 2022

Sekarang ini ada banyak sekali pilihan gamis berbahan silk yang punya karakteristik mengkilap dan memberi kesan mewah. Biasanya pun, gamis-gamis seperti ini dibuat dengan pilihan untuk keluarga, mulai dari untuk wanita dewasa, pria dewasa, remaja perempuan, remaja laki-laki dan juga anak-anak. Jadi, kalau kamu mencari pakaian untuk digunakan segaram di hari raya, baju ini bisa kamu pilih.

4. Tunik

tunik bisa jadi pilihan

Bisa dibilang tunik adalah salah satu pakaian yang tidak lekang oleh zaman. Tunik ini bisa jadi pilihan jika kamu mencari pakaian yang dapat menutup area bokong, namun tidak terlalu panjang seperti gamis. Model dan warna tunik pun sangat beragam, sehingga kamu bisa sesuaikan dengan pilihanmu.

Device Pods Emkay

Baca Juga: 7 OOTD Hijab Remaja Kekinian Paling Populer 2021!

5. Outer

outer untuk baju lebaran remaja 2022

Satu lagi outfit lebaran yang juga bisa kamu pilih yaitu menggunakan outer atau luaran. Kamu bisa memilih outer dengan panjang hingga di bawah bokong ataupun sebetis untuk memberi kesan lebih feminim dan tertutup. Atau pilih juga model yang punya aksen ruffles ataupun tile agar lebih cute.

Itu dia pilihan baju lebaran remaja 2022 kekinian dan tentunya akan menambah cantik penampilanmu di hari raya.



Emkay Frizz Happy Sour

Related posts

6 Perancang Busana Pria Indonesia yang Tersohor

Risma Mualifa

Tampil Mempesona Pakai Jaket Keren Anak Muda Untuk Pria dan Wanita Ini!

Marsyaviani Darestuti

Intip Tips OOTD untuk Pergi ke Konser Idola Biar Makin Kece!

steva