Gaya Remaja

Wow, Ini Dia Hobi yang Keren dan Ternyata Membuat Cerdas!

Hobi yang keren wajib kamu miliki
Source: Hobbyhelp.com

Memiliki hobi dan menjalankannya ternyata dapat menstimulus otak agar tetap berkembang, lho. Siapa sangka, sesuatu yang kita sukai ini sebenarnya bermanfaat untuk otak. Bukan hanya itu saja, ternyata hobi yang keren yang kamu miliki, ada juga yang bisa membuatmu jadi lebih cerdas. Penasaran, apa saja hobi tersebut?

1. Membaca

Membaca Buku Menjadi Hobi yang Keren

Hobi yang keren satu ini sudah pasti akan membuatmu jadi lebih cerdas. Bagaimana tidak, kalau kamu banyak membaca, wawasanmu pun akan jadi lebih luas. Semakin banyak kamu membaca, semakin luas kamu mengenal dunia. Selain itu, faktanya, membaca ternyata jadi salah satu cara menjaga ingatan jangka panjang, lho. Jadi, menjadikan membaca sebagai hobi itu bukan hanya keren, tapi juga ada manfaatnya!

Device Pods Emkay

2. Menulis

Menulis

Kalau hobi yang satu ini, sedikit berkaitan dengan hobi membaca, lho. Semakin banyak seseorang membaca, semakin luwes juga mereka menulis. Itulah kenapa, tidak banyak orang yang punya kemampuan ini.

Walaupun begitu, tidak ada salahnya kok mencoba-coba menulis, apapun itu. Mulai dari menulis jurnal, ataupun agenda. Dengan menulis seperti ini, kamu jadi lebih mudah mengingat hal penting, melatih kecerdasan emosional, rasa percaya diri, kreativitas, fokus dan juga imajinasi.

Baca Juga: Temukan Tips dan 10 Rekomendasi Makanan Kucing Terbaik Di Sini!

3. Bermain instrumen musik

Melatih Diri menggunakan instrumen musik menjadi hobi yang keren loh

Bukan hanya membuat good mood saja, tapi ternyata bermain musik juga bisa membuat otakmu jadi lebih cerdas, lho. Saat bermain musik, otak kanan dan kirimu jadi lebih seimbang. Hobi ini juga akan membantu menstimulus sisi analisis dan juga kreativitasmu. Kamu bisa coba memainkan piano, biola atau gitar untuk mendapatkan manfaat ini!

4. Meditasi

Meditasi adalah hal yang baik

Hobi yang keren satu ini mungkin jarang dijadikan hobi banyak orang. Tapi, kegiatan ini ternyata punya manfaat yang menakjubkan untuk kecerdasan dan juga kesehatan mental, lho. Ketika melakukan meditasi, emosi, pikiran dan juga otak jadi lebih terkendali. Meditasi juga akan membantu kamu lebih mudah berkonsentrasi dan mengurangi stress. Melakukan meditasi secara rutin, sangat baik untuk kamu! Coba deh!

Baca Juga: Merusak Moral, Inilah 6 Gaya Hidup Barat yang Perlu Dihindari

5. Olahraga

Berolahraga

Kalau yang satu ini sudah pasti banyak yang sudah tau kalau aktivitas ini baik untuk kesehatan tubuh. Kamu yang rajin berolahraga tentunya akan memiliki tubuh yang lebih bugar, dan lebih terhindar dari penyakit. Tapi bukan hanya itu saja, lho, faktanya olahraga juga baik untuk otak.

Iklan Backlink

Menurut studi, olahraga secara rutin akan membantu membuat tubuh memproduksi hormone perasaan bahagia. Dengan begini, kamu akan lebih terhindar dari stress ataupun depresi, yang bisa berbahaya bagi kesehatan otak.

Dengan berolahraga, tubuh dan otak akan berfungsi sebagaimana mestinya. Jadi, jangan lupa berolahraga ya!

6. Mempelajari bahasa baru

Belajar Bahasa baru untuk hobi yang keren

Bukan hal yang mudah untuk melakukan ini. Akan butuh ketekunan dan juga waktu yang tidak sedikit untuk mempelajari bahasa baru. Namun, dengan mempelajari dan menguasai bahasa baru, otak pun akan jadi lebih cerdas. Ini karena, bahasa-bahasa baru tersebut akan membuat otak dapat asupan segar yang membuatnya terus diasah.

Penelitian pun menemukan bahwa orang yang bisa banyak bahasa ternyata mempunyai materi lebih abu-abu di bagian pusat bahasa di otaknya, karena mereka dapat fokus lebih dari satu tugas di satu waktu. Bagian otak ini berhubungan erat dengan perencanaan, penalaran dan juga memori yang lebih berkembang.

Iklan Hosting

7. Jalan-jalan

Traveling Menjadi Hobi yang Keren untuk Dicoba

Wah, siapa sangka, hobi yang keren dan favorit banyak orang ini ternyata juga jadi salah satu hobi yang membuat otak jadi lebih cerdas, lho.

Jalan-jalan, khususnya ke tempat-tempat baru yang belum pernah kamu datangi sebelumnya, akan membuat tubuh dan pikiran kamu menghasilkan ide-ide yang kreatif. Kamu juga akan dituntut untuk lebih observatif. Dengan begitu, otak pun akan terus keasah, dan semakin cerdas.

8. Bermain game

Bermain Game masuk dalam kategori hobi yang keren

Walaupun seringkali dianggap sebagai hobi yang hanya menghabiskan waktu saja, tapi kenyataannya bermain game juga baik untuk otak. Terutama, bila kamu hobi bermain game yang membutuhkan strategi di dalamnya. Otakmu akan dituntut untuk terus berpikir cerdik, untuk menyelesaikan game tersebut.

Device Pods Emkay

Dari beberapa hobi di atas, adakah salah satunya yang merupakan hobimu? Senang sekali pasti rasanya, bila mengetahui apa yang kita sukai ternyata juga punya manfaat untuk kesehatan dan kecerdasan otak. Ini tentunya akan membuat kita jadi lebih bersemangat untuk terus menekuninya.



Emkay Frizz Happy Sour

Related posts

8 Tips Mendaki Gunung untuk Pemula, Mulai dari Persiapan Hingga Pendakian

Marsyaviani Darestuti

Mendaki Gunung: Sebuah Petualangan yang Membangun Jiwa dan Mereset Pikiran

Miyaz

Buat Kamu si Pecinta Olahraga, Ini Lho Cara Main Basket!

steva