Gaya Remaja

Tips Menggemukan Badan Secara Alami Tanpa Obat-Obatan

Menggemukan Badan Secara Alami

Jika ada tips menurunkan badan secara alami maka tentu ada tips untuk menggemukan badan secara alami juga dong. Ya, tidak semua perempuan maupun laki-laki memiliki impian untuk menjadi kurus. Banyak dari mereka yang malah merasa insecure karena bentuk tubuhnya yang sangat kecil dan tidak ideal.

Tak jarang para perempuan dengan body kecil ini pun sering menjadi bahan bully di circle mereka. Oleh sebab itu, banyak dari para wanita-wanita ini yang berjuang mati-matian untuk menaikkan berat tubuhnya. Bahkan, tak sedikit dari mereka yang juga rela mengkonsumsi obat-obatan penggemuk tubuh yang sama sekali belum teruji klinis.

Lalu, apakah kamu adalah salah satu wanita atau pria yang selalu merasa tidak PD dengan bentuk tubuh yang kurus itu? Jika iya, maka beberapa tips dari kami berikut ini patut kamu coba sekarang juga.

Device Pods Emkay

Baca Juga: Jangan Disepelekan, Ini Dia Manfaat Menerapkan Budaya Hidup Sehat

Mengkonsumsi Makanan Bernutrisi Tinggi

Menaikkan berat badan bukan berarti harus mengkonsumsi berbagai makanan dengan kandungan lemak dan kalori yang tinggi. Cukup mengkonsumsi makanan sehat dan bernutrisi tinggi maka kamu pun akan memiliki bobot badan yang ideal. Perbanyaklah mengkonsumsi sayur-sayuran, kacang-kacangan dan juga buah-buahan berserat.

Makan Lebih Sering

Salah satu cara menggemukan badan secara alami lainnya ialah dengan makan lebih sering. Makan lebih sering bukan berarti kamu juga harus makan dengan porsi yang besar. Sebenarnya, makan sebanyak 5 hingga 6 kali sehari dengan porsi yang sedikit akan lebih baik dibandingkan makan sebanyak 2 kali sehari dengan porsi yang besar. Strategi makan lebih sering ini bisa menjadi efektif jika kamu imbangi dengan jenis makanan yang sehat dan bernutrisi pula.

Mengkonsumsi Jus Secara Rutin

Mengkonsumsi jus ataupun smoothies juga bisa menaikkan berat badan kamu secara alami loh. Selain menyehatkan, kandungan nutrisi di dalam jus ini juga lebih cepat diserap oleh tubuh sehingga sangat membantu dalam menaikkan bobot badan.

Jangan Minum Sebelum Makan

Usahakan untuk tidak minum dulu sebelum makan. Hal ini dikarenakan air akan lebih mudah membuat perut kamu kenyang. Oleh sebab itu akan lebih baik untuk minum setelah makan saja. Para ahli gizi juga menyarankan untuk minum air 30 menit setelah makan.

Rutin Olahraga

Olahraga bukan hanya untuk orang-orang yang ingin menguruskan tubuh. Rutin berolahraga juga bisa menaikkan berat badan kamu. Hal ini dikarenakan tubuh akan merasa lebih mudah lapar sesaat setelah berolahraga. Dengan demikian, nafsu makan kamu pun akan meningkat dengan cepat.

Iklan Backlink

Membatasi Latihan Kardio

Jika kamu suka melakukan latihan kardio maka segeralah membatasinya. Untuk bisa menaikkan badan kamu maka harus terbiasa untuk menghindari berbagai gerakan aerobic. Berlari ataupun bersepeda adalah jenis olahraga yang justru membantu menghilangkan lemak pada tubuh kamu.

Konsumsi Tambahan Kalori

Kalori adalah sumber energi untuk tubuh sehingga sangat baik untuk menaikkan bobot tubuh kamu. Mengkonsumsi keju atau menambahkan telur dadar pada makananmu juga termasuk cara menambah asupan kalori untuk tubuh kamu.

Namun, meskipun kalori sangat baik dalam menggemukan badan secara alami, kamu juga harus tetap berhati-hati. Jangan mengkonsumsi kalori terlalu banyak karena kalori yang berlebihan justru bisa menyebabkan diabetes. Oleh sebab itu, lebih waspadalah dalam memilih dan memilah makanan.

Iklan Hosting

Konsumsi Cemilan Sehat

Untuk menaikkan berat badan, kamu juga perlu yang namanya cemilan sehat. Ingat yah, yang kamu butuhkan adalah cemilan sehat bukan jenis cemilan yang memiliki kadar kolesterol yang sangat tinggi. Beberapa cemilan sehat yang bisa mendampingi kamu selama beraktifitas di antaranya seperti buah-buahan, kacang kedelai dan beberapa jenis roti-rotian.

Usahakan  juga untuk menghindari cemilan berupa gorengan. Meksipun nikmat dan bisa menambah lemak di tubuh kamu, akan tetapi gorengan mengandung banyak kolesterol jahat yang bisa menyebabkan penyakit jantung.

Banyak-Banyak Minum Air Putih

Perbanyak minum air putih untuk menggemukan badan

Air putih adalah hal yang tidak boleh kamu sepelekan. Bagaimanapun juga setiap orang membutuhkan yang namanya air putih untuk mencukupi cairan tubuhnya. Hampir 70 persen orang yang bertubuh kurus ternyata kekurangan air putih. Oleh sebab itu, rutinlah meminum air putih dalam berbagai aktifitas yang kamu lakukan karena air putih juga sangat berperan penting untuk membantu penyerapan nutrisi pada tubuh kamu.

Device Pods Emkay

Pada dasarnya, setiap orang wajib memenuhi kebutuhan cairan tubuhnya  yaitu sebanyak 2 liter setiap harinya. Dengan begitu kamu tidak akan mudah lelah dan dehidrasi.

Perbanyak Konsumsi Karbohidrat

Kamu juga perlu mengkonsumsi banyak karbohidrat untuk menambah bobot badan kamu yang terbilang kurus. Beberapa sumber karbohidrat yang bisa kamu konsumsi untuk menaikkan berat tubuh di antaranya seperti kentang, singkong maupun gandum. Namun, seperti jenis makanan lainnya, kamu juga tetap perlu waspada dengan kandungan kolesterol dan lemak yang tinggi pada beberapa jenis makanan. Oleh sebab itu, jangan mengkonsumsi makanan dengan kandungan karbohidrat ini secara berlebihan.

Cukupi Kebutuhan Lemak

Sama seperti poin-poin di atas, kamu tetap harus teliti dan waspada untuk mengkonsumsi berbagai jenis makanan termasuk dalam memenuhi kebutuhan lemak tubuh kamu. Jangan mengkonsumsi makanan dengan kandungan lemak secara berlebihan karena hal ini bisa menimbulkan penyakit lainnya pada tubuh kamu. Beberapa sumber lemak bisa kamu dapatkan dari minyak sayur, jagung, ikan, kelapa dan beberapa jenis makanan sehari-hari lainnya.

Baca Juga: Hidup Lebih Sehat dan Sejahtera Dengan Menerapkan 8 Gaya Hidup Sehat Ini

Mengkonsumsi Susu Secara Rutin

Susu termasuk jenis minuman yang paling efektif untuk menaikkan bobot tubuh kamu. Kandungan lemak pada susu sangat baik dalam menambah asupan lemak pada tubuh. Tak harus susu murni, kamu bisa mengkonsumsi jenis susu olahan lain seperti yogurt, pudding ataupun es krim.

Jika kamu adalah seorang karyawan atau seorang mahasiswa yang ingin menaikkan berat badan maka cobalah menyediakan susu di meja kerja atau di kamar kamu. Jadi, sambil kerja ataupun belajar asupan susu kamu tetap terpenuhi. Untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal maka konsumsilah susu ini secara rutin setiap harinya.

Mengkonsumsi Protein Berkualitas

Protein adalah sumber utama dalam meningkatkan massa otot dan badan kamu. Pilihlah jenis protein yang berkualitas tinggi seperti susu, biji-bijian, telur, ikan dan daging. Untuk membentuk otot baru maka kamu perlu mengkonsumsi sebanyak 0,8 gram protein/berat badan (kg)/hari. Semakin berkualitas jenis protein yang kamu konsumsi maka proses pembentukan otot pada tubuh kamu pun akan berjalan dengan maksimal.

Iklan Backlink

Jangan Sering Begadang

Cara Menggemukan badan secara alami hindari begadang

Begadang adalah hal yang memang sangat sulit dihindari oleh kebanyakan orang. Baik pria maupun wanita sama-sama susah mengatasi masalah yang satu ini. Terlebih jika kamu memang sudah terbiasa begadang untuk main HP, nonton, bekerja lembur ataupun melakukan aktifitas lainnya.

Selain menjadi halangan dalam menggemukan badan, begadang juga menjadi sumber banyak penyakit berbahaya. Mulai dari ginjal, gangguan hati, dan masih banyak lagi. Jadi, jika ingin menaikkan bobot tubuh kamu maka biasakanlah untuk tidur tepat waktu.

Iklan Hosting

Nah, demikianlah beberapa tips menggemukan badan secara alami tanpa perlu menggunakan obat-obatan lagi. Untuk menerapkan semua tips di atas memang sulit, tapi bukan berarti tidak bisa bukan? Demi mendapatkan berat tubuh impian kamu memang perlu mengeluarkan usaha yang lebih ekstra.



Emkay Frizz Happy Sour

Related posts

Pola Hidup Sehat adalah Keharusan, Bagaimana Cara Menerapkannya?

Risma Mualifa

5 Tips Memilih Parfum yang Tepat, Jangan Sampai Salah Ya!

steva

Pemuda Hari Ini: Pemimpin Masa Depan

Faqih Jafar